Rudini Sirat

Saha Maneh Saha

Foto saya
Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Nomor kontak saya 085721653609. info lengkapnya di http://www.facebook.com/rud.tankian/info

Jumat, 22 Juni 2012

Green Economy dan Animisme-Dinamisme


Bumi semakin memanas, hutan semakin gundul, air bersih sulit diperoleh, kekayaan laut banyak dikuras, sungai-sungai serta serapan air sudah diracuni dengan limbah pabrik, udara sudah tak bersih lagi, sumber energi sudah semakin langka. Intinya bumi tak sehijau dulu lagi. Semuanya karena ulah manusia kapitalis yang amat serakah itu. Ujung-ujungnya menimbulkan kerusakan lingkungan, konflik sosial dan terjadinya ketimpangan ekonomi. Yang disalahkan justru semua individu yang merasa dirinya manusia. Sementara manusia-manusia yang telah meraup keuntungan dari alam, dan membiarkan alam rusak malah cengengesan.

Rabu, 20 Juni 2012

Orang China Membangun Kota

Beberapa Minggu lalu, saya menerima tugas untuk mengantarkan barang seberat dua ton lebih ke kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, melalui kapal besar milik Pelni. Sesampai di Pelabuhan Kijang Kabupaten Bintan, saya memesan truk untuk mengantarkan barang tersebut ke Dinas Pariwisata Kota Tanjungpinang. Saya pun sedikit bertanya-tanya tentang Tanjungpinang dan daerah Kepulauan Riau lainnya kepada sopir truk hingga banyak cerita yang diungkapkan sopir tersebut. Sopir truk itu mengatakan, bahwa populasi terbesar kota Tanjungpinang adalah orang China, tentunya tak tahu berapa persennya. Yang jelas, orang China menguasai perekonomian di kota Tanjungpinang.

Selasa, 12 Juni 2012

Mr. Bean Bukan Hanya Rowan Atkinson?



Sebagian penonton merasa tertipu setelah menonton film Mr. Bean Kesurupan Depe garapan KK Dheeraj yang diperankan oleh Dewi Persik dan Mr. Bean. Masyarakat merasa dibohongi oleh KK Dheeraj. Ujung-ujungnya produser film yang berasal dari India ini dituduh telah melakukan kebohongan publik. Masyarakat mengira, yang dimaksud Mr. Bean dalam film tersebut adalah Rowan Atkinson, tokoh yang sudah melekat sebagai Mr. Bean dalam film-film serta serial TV. KK Dheeraj tak sedikitpun melibatkan Rowan Atkinson yang berasal dari Inggris ini dalam pembuatan film tersebut.

Jumat, 01 Juni 2012

115 Tahun Tan Malaka


Penguasaan dan Pemerataan Ekonomi

Tanggal 2 Juni 1897, di Suliki Sumatera Barat, seorang bayi mungil lahir dari kandungan seorang ibu bernama Sinar Sinabur. Terlahir dengan nama Ibrahim. Beranjak dewasa beroleh gelar Datuk Tan Malaka. Kemudian dikenal dengan nama Tan Malaka. 2 Juni 2012 ini telah memasuki 115 tahun hari kelahirannya.

Banyak karya dari buah pikirannya yang orisinal tentang Indonesia. Satu karya besar berjudul Madilog menjadi rujukan para pengikut Tan Malaka. Karya besar ini memperlihatkan keorisinal pemikiran Tan Malaka untuk membentuk manusia-manusia Indonesia. Sayangnya, pemikiran serta gerakannya terkucilkan. Dia adalah ”Bapak Republik yang Terlupakan”.

Senin, 28 Mei 2012

Sinisme terhadap Bahasa Indonesia


tampak siswa pusing mengisi soal unas.
sumber gambar: jpnn.com
Dimasukannya mata pelajaran Bahasa Indonesia pada setiap jenjang pendidikan bertujuan untuk menjaga keutuhan bahasa nasional. Diharapkan generasi bangsa dapat menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar secara lisan maupun tulisan. Tak sampai di sini, pelajaran Bahasa Indonesia dimasukan ke dalam Ujian Nasional (Unas). Sayangnya, pengajaran bahasa kita sendiri sering gagal. Nampak dari minat siswa amat minim serta nilai yang diperoleh siswa rendah pada berbagai jenjang sekolah.

Minggu, 27 Mei 2012

Seakan Dunia Membencinya

Ditulis di Bandung pada 17 Oktober 2009
Ilustrasi.
“Bencana itu jahat,” kata bocah laki-laki berumur 7 tahun itu saat duduk sendiri. Seakan dia berdialog dengan seseorang, atau mungkin dia ingin berdialog dengan Tuhannya. Tapi apakah bocah seumur itu sudah mengenal dengan penuh keyakinan, siapa Tuhannya. Kalau dia sudah mengenal, kenapa Tuhan tidak memberikan pertolongan. Ibu-bapaknya tidak bisa dibangunkan lagi setelah bencana tsunami.

Bertarung di Atas Panggung Sandiwara

Ditulis di Bandung pada 20 Oktober 2009
Ilustrasi.
Hari mulai senja, suara azan Maghrib berkumandang. Namun, Darmin belum jua melangkahkan kakinya beranjak dari sofa. Tidak seperti biasanya memang sore itu. Matanya masih memandangi dinding-dinding rumahnya. Keningnya tampak berkerut, bibirnya menyungging ke atas. Sekali-kali dia menundukan kepala, lalu meluruskan mukanya ke depan.

Segelas air dingin dari tadi tak disentuhnya. Dia terus menghisap rokok dan rokok. Oh, sudah berapa batangkah dia habiskan? Asbak yang tadinya kosong, nampak penuh dengan puntung rokok. 

Pemda Cicipi Duit Kost

Kost dan kontrakan kena pajak 10-15%.
Ada dua hal yang tak dapat dihindari: kematian dan pajak. Bahasan paling menarik adalah pajak. Alasannya, pajak berurusan dengan manusia (penguasa), sementara kematian urusannya dengan Tuhan. Manusia sudah diikat dengan pajak, kemana pun ia pergi. Tak kenal ruang dan waktu. Sifatnya wajib dan memaksa. Pihak yang menanggung pajak adalah end user, baik langsung maupun tidak. Meski tak memiliki NPWP, tetap saja end user yang menanggungnya—pengusaha mengalihkannya ke konsumen (end user).

Sabtu, 26 Mei 2012

Hingar Bingar Pencapresan


Karikatur dari Jawa Pos.
Pemilu Calon Presiden (Capres) dua tahun lagi. Wacananya sudah dibicarakan gini hari. Banyak politisi cukup getol menyuarakan Capres 2014. Masing-masing partai mulai mencari capres untuk dijagokan pada pertarungan merebut kursi presiden mendatang. Bagi Jusuf Kalla, terlalu dini berbicara capres. Tapi bagi yang lain, capres mesti dipersiapkan sedari sekarang meski agak malu-malu mengatakannya.

Sayangnya yang dijagokan dan disuarakan kebanyakan tokoh kadaluwarsa, kurang berkharisma dan tak mumpuni. Mereka hanya mengandalkan popularitas yang bertumpu pada pasar politik. Ya, apa yang disebut oleh Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia Firmanzah sebagai strategi marketing politik dalam bukunya berjudul Marketing Politik itu.

Itu Kejahatan Terorganisir




Baru-baru ini ada sebuah buku yang ditulis oleh seorang mantan anggota DPR Benny K. Harman. Judulnya Negeri Mafia Republik Koruptor, Menggugat Peran DPR Reformasi. Maksud buku itu menjelaskan praktik-praktik korup di parlemen selama diri si penulis duduk di parlemen. Secara historis, di Indonesia tak pernah mengenal yang namanya mafia. Ada juga gangster dan kejahatan sistematis atau sering disebut kejahatan terorganisir. Mafia, gangster dan kejahatan terorganisir sangatlah berbeda.

Jumat, 25 Mei 2012

Akankah SBY Tuntut Buyung?


Pengacara senior dan bekas anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) 2007-2009 Adnan Buyung Nasution membeberkan nasihat-nasihat untuk presiden SBY ke dalam bentuk buku. Jumat 25 Mei 2012 kesempatan tersebut datang dalam peluncuran bukunya berjudul “Nasihat untuk SBY” terbitan Buku Kompas. Peluncuran yang digelar di Hotel Pullman Jakarta Pusat ini memperoleh komentar dan dukungan. Padahal buku tersebut terbilang kontroversial. Pasalnya seorang anggota Wantimpres tidak boleh menyebarkan nasihat untuk seorang presiden ke publik.

Stop Minimarket Non-Stop

Sosialisasi Pemda terkait pasal larangan minimarket buka 24 Jam.
Sasaran perampokan minimarket 24 jam semakin populer di dunia kriminal. Peristiwanya terjadi di berbagai kota yang kerap kali menghiasi pemberitaan media massa. Si pelaku ada yang berhasil meloloskan diri, tapi banyak juga yang tertangkap. Lebih naas lagi jika tertangkap warga, ujung-ujungnya pelaku babak belur. Jika sekadar mengalami luka-luka, masih dianggap untung. Kondisi ini amat mengkhawatirkan. Jalan satu-satunya yang harus diterapkan yakni melarang minimarket buka 24 jam. Tujuannya jelas, menghentikan aksi perampokan dan melenyapkan keresahan.

Kamis, 24 Mei 2012

Jika Gangster Lokal Difilmkan

Basri Sangaji        Hercules              John Kei
Pembaca pasti tak asing lagi dengan nama Hercules, John Kei dan Basri Sangaji. Tiga pemimpin gangster terbesar di Indonesia yang tak pernah takut mati. Satu lagi gangster hebat sebelum tiga orang ini berkuasa, yakni Johny Sembiring. Negeri ini banyak sekali menyimpan cerita gangster, sebuah kehidupan nyata. Dunia gangster bukan fiksi belaka, kehidupan yang mempertaruhkan nyawa karena penuh dengan kekerasan. Banyak cerita pembunuhan dan perang menggunakan senjata tajam dalam kehidupan gangster. Bagi masyarakat yang tak melihat langsung kehidupan gangster hanya mengetahuinya dalam berita yang diekspos televisi, koran dan majalah saja. Itupun saat terjadi bentrok saja.

Rabu, 23 Mei 2012

Hari Pemboman Falcone

Lokasi Pemboman Falcone.
Tanggal 23 Mei 2012 warga Italia dari berbagai kalangan melakukan aksi turun ke jalan untuk memperingati 20 tahun pembunuhan hakim anti-mafia Falcone dan Borsellino. Peringatan 20 tahun pembunuhan hakim Falcone ini juga dihadiri Presiden Italia Giorgio Napolitano dan Perdana Menteri Mario Monti serta sejumlah menteri. Jaksa nasional anti-Mafia Piero Grasso dan Menteri Pendidikan Francesco Profumo ikut rombongan ribuan siswa dan mahasiswa melakukan perjalanan ke Sisilia dengan menggunakan kapal. Dalam spanduknya terbentang kalimat “Kami datang sehingga kita tidak lupa".

Sabtu, 19 Mei 2012

Tragedi Mahasiswa Mengamuk

Ilustrasi: Tawuran mahasiswa.

Jangan kaget bila mendengar sekelompok mahasiswa betrok dengan warga atau bentrok antar mahasiswa lagi. Mahasiswa juga manusia yang memiliki sisi emosional. Mereka menggunakan kekerasan karena suasana perselisihan dalam keadaan panas. Saya pikir, bukan hanya mahasiswa yang dapat melakukan hal itu. Semua pihak pun sama, termasuk anggota DPR saat cekcok di ruang rapat sering kali saling lempar benda ke arah lawan bicara. Baru-baru ini sebuah peristiwa kekerasan terjadi, yakni bentrok mahasiswa dengan warga di Yogyakarta pada 19 Mei 2012 dini hari.

Spider-Man 4 Tampil Beda

sumber gambar: en.wikipedia.org
Bersia-siap lah bagi penggemar film Spider-Man atau manusia laba-laba. Tanggal 3 Juli 2012 ini, sekuel keempatnya akan tampil di bioskop Indonesia. Spider-Man 4 ini seperti bukan kelanjutan cerita dari Spider-Man 3. Terlihat dari keterlibatan peran utama serta cerita yang disuguhkan. Nama Tobey Maguire yang sudah melekat sebagai Spider-Man tak terlibat dalam sekuel keempat. Tak hanya Tobey, Kirsten Dunst yang memerankan Mary Jane Watson tak akan ditemui lagi dalam film yang ditunggu-tunggu ini.

Sutradara sebelumnya yakni Sam Raimy juga tak terlibat. Gara-garanya terdapat perbedaan ide cerita dengan Sony Picture. Kemungkinan Sam Raimy menginginkan kelanjutan cerita dari sekuel sebelumnya, termasuk juga Tobey Maguire. Makanya judul yang disematkan bukan Spider-Man 4, tapi The Amazing Spider-Man. Film ini sekarang disutradai oleh Marc Webb.

Rabu, 16 Mei 2012

Gerakan Intelektual Mahasiswa

Perlukan mahasiswa melahirkan kembali kelompok studi yang pernah berkembang di era 80-an? Sebuah pertanyaan muncul karena dinamika gerakan mahasiswa saat ini dilanda kegundahan. Pasalnya gerakan konvensional yang mengandalkan kekuatan massa kini dianggap mengkhawatirkan masyarakat.

Setiap kali para mahasiswa turun ke jalan untuk memprotes kebijakan pemerintah seringkali mendapat kecaman dan keluhan dari masyarakat. Ada yang mengatakan demonstrasi mahasiswa mengacaukan ketertiban umum dan jalan raya. Dan yang lebih tragis lagi jika demonstrasi sudah dianggap anarkis. Semisalnya bentrok antara demonstrasi mahasiswa dengan aparat serta perusakan fasilitas umum dan kendaraan.

Rabu, 02 Mei 2012

Susahnya Menemukan Jati Diri Eks-IKIP

IKIP pertama kali berdiri di Bandung dengan nama awal PTPG Bandung.

2 Mei 2012 adalah Hari Pendidikan Nasional. Berbicara pendidikan, sebelumnya kita telah menyelenggarakan Ujian Nasional, tinggal menunggu waktu kelulusan yang akan diumumkan pada 24 Mei 2012. Bagi yang tak lulus, peserta termasuk orang tuanya pasti bersedih hati. Berbeda bagi yang lulus, rasa gembira seakan tak berkesudahan. Setelah kelulusan, sebagian dari siswa SMA berpikir untuk mencari perguruan tinggi sesuai dengan potensi yang dimiliki. Pilihan perguruan tinggi serta jurusan dan program studi (prodi) yang dipilih merupakan bagian dari penentu masa depan mereka.

Minggu, 29 April 2012

Ketika Seks Masuk Politik

Seks dan kekuasan. Dua hal ini ternyata memiliki relevansi. Keduanya dapat berjalan beriringan dan saling mengintervensi. Seks bisa mengancurkan kekuasaan atau politik seseorang, juga bisa menjadi jalan meraih kekuasaan. Hal tersebut telah diperingatkan oleh filsuf postmodernisme dari Perancis, siapa lagi kalau bukan Michael Foucault. Menurutnya, kekuasaan adalah sebuah rezim untuk melakukan pengontrolan demi menguasai pihak lain. Pengontrolan inilah kata Foucault sampai pada wilayah pribadi yang paling intim, yakni tubuh alias seks.

Kamis, 26 April 2012

Menunggu BBM Bersubsidi Dibatasi

Keterbatasan BBM bersubsidi di salah satu SPBU.
Bagi masyarakat yang memiliki kendaraan pribadi dengan mesin berkapasitas di atas 1.500 cc, jangan harap bisa membeli bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi lagi. Pasalnya, pemerintah akan membatasi penyediaan BBM bersubsidi dengan mewajibkan semua mobil dinas dan mobil pribadi menggunakan BBM non subsidi, yakni pertamax dan pertamax plus. Ini merupakan kebijakan pemerintah setelah gagal menaikan harga BBM bersubsidi pada 1 April 2012.

Minggu, 22 April 2012

Widjajono Tentang Kendaraan Umum

Widjajono Partowidagdo.
Dimuat di HU Tribun Jabar (26/04/2012).

“Transportasi umum mobil ditingkatkan kuantitas maupun kualitasnya supaya masyarakat mau pindah dari menggunakan kendaraan pribadi pada hari-hari kerja ke transportasi umum dan hanya menggunakan pada akhir pekan. Ketergantungan yang berlebihan terhadap energi dan luar negeri adalah ketidakmandirian.” Dua pernyataan tersebut keluar dari mulut Almarhum Widjajono Partowidagdo, seorang Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral sekaligus guru besar perminyakan ITB. Beliau meninggal hari Selasa 21 April 2012 saat melakukan pendakian gunung Tambora, Nusa Tenggara Barat. Tepat dengan peringatan Hari Kartini.

Selasa, 17 April 2012

Kartini dan Teladan Perempuan

Dalam tulisan ini saya lebih suka menggunakan istilah perempuan dari pada wanita. Alasannya, istilah wanita digunakan untuk memposisikan dirinya sebagai objek. Dalam kreta basa, wanita berasal dari dua bentukan suku kata, yaitu wani ditata dan wani ing tapa (berani menderita). Sementara perempuan terkait peran dalam kehidupan domestik maupun publik. Kata perempuan berasal dari kata Empu yang memiliki makna sokong, hulu, mahir, dan mandiri. 


Perempuan Indonesia bersyukur memiliki pahlawan emansipasi, Raden Ajeng Kartini. Mereka sadar, tanpa sosok RA Kartini tidak akan bisa merasakan dunia luar. Istilah emansipasi menjadi ideologi pendobrak sekat dan dinding rumah. RA Kartini menggiring perempuan Indonesia ke luar rumah. Bahkan, dapat memegang kunci rumah sendiri tanpa harus dibukakan oleh laki-laki. Kini, perempuan Indonesia tampil hampir sejajar dengan laki-laki. Mereka hadir di pemerintahan, dunia politik, usaha, dan lainnya. Tanggal kelahirannya 21 April 1879 dijadikan hari besar. Sosok Kartini dijadikan simbol perempuan Indonesia. Sebelum Kartini hadir, perempuan Indonesia tak beroleh kesempatan seperti itu.

Kamis, 12 April 2012

Blok Migas Baru “Dijual”

Ayam bertelur emas. Ayamnya tetap dimiliki, tapi emasnya diserahkan ke orang lain. Tak hanya telurnya, ayamnya juga ikut diserahkan karena tak mengerti bagaimana cara memelihara ayam bertelurkan emas. Dia mengira, ayam ini akan terus-terusan bertelur emas. Ternyata telur emas yang keluar dari ayam itu cuma sekali. Anehnya, tak sedikitpun ada rasa penyesalan kehilangan telur emas. Mungkin itu gambaran kelakuan pemerintah terkait pengelolaan minyak dan gas (migas) tiap kali menemukan potensi migas baru.

Rabu, 11 April 2012

Menaruh Harapan Kepada Dahlan

Negeri ini membutuhkan pemimpin yang bisa mensejahterakan rakyat, mengotimalkan sumber daya dan sektor ekonomi demi kemakmuran bersama, serta dapat mengembalikan semua sektor ekonomi berada di tangan rakyat melalui negara. Kita butuh pemimpin yang dapat memberdayakan para petani dan nelayan. Sosok pemimpin yang bisa menjadikan negeri ini unggul dari bidang ekonomi sesuai potensi yang dimiliki. Bahkan dapat membuat negeri ini menjadi pemain di dunia internasional, bukan menjadi objek dan penderita. Kita ingin menjadi bangsa yang mandiri, tak bergantung pada asing.

Selasa, 10 April 2012

Rakyat Tak Peduli Koalisi

Partai koalisi.
Perbedaan pandangan soal kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) merupakan puncak dari kisruh dalam koalisi partai. Partai koalisi yang terdiri dari Demokrat, Golkar, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Amanat Nasional dan Partai Kebangkitan Bangsa sepakat dengan pemerintah menaikan harga BBM yang kala itu akan diberlakukan pada 1 April 2012. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meski bagian dari partai koalisi, tapi menolak kenaikan harga BBM. Setelah Sidang Paripurna diadakan pada 31 Maret 2012, diputuskan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menyerahkan kewenangan kepada pemerintah untuk menyesuaikan harga BBM dengan harga minyak dunia. Dalam sidang tersebut juga, PKS tetap pada pendirian menolak kenaikan harga BBM. PKS pun semakin didesak untuk keluar dari koalisi. Jika tidak, karakter PKS seperti hewan amphibi yang bisa hidup di dua alam.

Sabtu, 07 April 2012

Politisi juga Mafia?

Adakah persamanaan antara mafioso dengan politisi? Jawaban dari saya, banyak. Bahkan kehidupan keduanya tak terpisahkan. Mereka satu perguruan dan memegang teguh satu ajaran suci, yakni Omerta. Omerta digambarkan oleh seorang jurnalis kawakan dari Amerika Serikat bernama Mario Fuzo dalam buku fiksinya berjudul Omerta. Ini bukan dongeng belaka, tapi suatu kisah yang diambil dari kehidupan organisasi mafia yang tumbuh di Sisilia Italia, dan "disebarluaskan" di Amerika Serikat oleh para imigran Italia. Mereka mengendalikan kota-kota besar di Amerika dengan menjalankan berbagai bisnis, baik legal maupun illegal. Omerta adalah ajaran tutup mulut, tak boleh membocorkan rahasia organisasinya kepada siapa pun. Ajaran ini tak boleh dilanggar. Jika dilanggar, matilah dia. Seolah-olah itu nampak suatu kecelakaan, bukan hukuman.

Jumat, 06 April 2012

Memakmurkan Rakyat di Hari Nelayan Nasional

Para nelayan sedang aksi di Hari Nelayan Nasional.
Terlupakannya tanggal 6 April sebagai Hari Nelayan Nasional senasib dengan kondisi nelayan Indonesia saat ini. Kondisi mereka kian terpinggirkan oleh industri perikanan swasta bermodal besar yang orientasi keuntungan hanya untuk perusahaannya sendiri. Hak nelayan Indonesia sering dirampas oleh nelayan asing yang menangkap ikan di perairan Indonesia dengan menggunakan teknologi dan kapal besar, jauh dari peralatan nelayan Indonsia yang seadanya dengan menggunakan kapal kecil. Setiap tahun nilai kerugian negara dari pencurian ikan sekitar Rp 30 triliun.

Kamis, 05 April 2012

Pertamina Dikepung SPBU Asing


Tiga hari lalu saya menulis di blog ini berjudul “SPBU Asing Makin Diuntungkan”. Dengan rencana kenaikan harga BBM bersubsidi, kini pemerintah yang diwakili BPH Migas mengizinkan SPBU Asing menjual BBM bersubsidi beroktan 88. Harga yang dipatok oleh SPBU asing itu sama dengan harga premium, Rp 4.500. Siapa lagi SPBU asing itu kalau bukan Petronas (Malaysia) dan Shell (Belanda). Dalam artikel tersebut juga saya menyinggung, bahwa tahun 2006 BPH Migas berrencana mengeluarkan SPO (Service Public Obligation) agar Shell dan Petronas dapat menjual BBM bersubsidi. Dalam situasi sulit seperti ini, ternyata rencana   BPH Migas kini sudah terrealisasi.

Kuasai Kebun Sawit


Kita telah menenggelamkan isu yang krusial. Kita hanya menggeluti isu di saat ada konflik. Itupun hanya kulitnya saja. Setelah konflik itu diredam aparat, dianggap selesai. Padahal persoalan yang dialami rakyat dalam konflik itu belum tentu selesai pada saat itu saja. Konflik sosial akan terus berkelanjutan. Bahkan bisa menjadi perang darah bila hak-hak rakyat belum dikembalikan. Konflik di Mesuji, Lampung akhir tahun 2011 antara warga dengan perusahaan kebun sawit Malaysia hanya menampilkan sisi pelanggaran HAM yang dipandang terlalu sempit. Sementara perampasan hak rakyat dan penjarahan dalam kasus tersebut tak menjadi isu sentral. Bukankah perampasan hak dan penjarahan masuk pelanggaran HAM?

Rabu, 04 April 2012

Dilema BBM Bersubsidi


Mobil yang dimiliki kalangan menengah atas diisi
BBM bersubsidi.

Setelah penundaan kenaikan harga BBM yang tidak jadi diberlakukan 1 April 2012, pemerintah kini serba sulit. Salah satunya keprihatinan BBM bersubsidi banyak dikonsumsi kalangan menengah atas. Keprihatinan tersebut sebenarnya sudah dari dulu, tapi kembali dikemukakan. Bahkan pendistribusian BBM bersubsidi yang dinilai tak tepat sasaran itu menjadi alasan kedua pemerintah akan menaikan harga BBM bersubsidi. BBM non-subsidi semacam pertamax kini naik di atas angka Rp 10 ribu. Banyak kendaraan pribadi yang dulunya menggunakan pertamax, kini beralih ke BBM bersubsidi. Karena hal itulah, Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa merasa sedih.

Selasa, 03 April 2012

Kembali Kepada Pasal 33 UUD '45


Baru saja Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mengesahkan UU APBN 2012 pasal 7 ayat 6 dan 6a, kini menuai gugatan dari Pakar Hukum Tata Negara Yuzril Izha Mahendra. Tambahan ayat 6a tersebut berbunyi “'Dalam hal harga rata-rata minyak mentah Indonesia (Indonesia Crude Price/ICP) dalam kurun waktu 6 bulan berjalan mengalami kenaikan atau penurunan lebih dari 15 persen, pemerintah diberi kewenangan menyesuaikan harga BBM bersubsidi dengan kebijakan pendukungnya.”

SBY Ingin Dimengerti


Sang Presiden Republik Indonesia. Namanya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sebutannya adalah Sang Pengeluh. Dia sering kali menyampaikan keluh kesahnya di hadapan publik. SBY ingin dimengerti oleh rakyat. Keluh kesah itu kerap kali disampaikan pada saat-saat pidato kepresidenan atau juga dalam pertemuan-pertemuan tertentu. Tak hanya di negerinya sendiri, saat kunjungan ke China beberapa waktu lalu, SBY berkeluh kesah ke beberapa petinggi pejabat China tentang kinerja kabinetnya. SBY merasa selama ini para menterinya tidak melaksanakan semua instruksinya. Sang Presiden sudah menurunkan harga diri di hadapan China. Sungguh memalukan karena ulah SBY yang cengeng.

Minggu, 01 April 2012

SPBU Asing Kian Diuntungkan


Massa demonstran saat akan menduduki SPBU asing
kala penolakan kenaikan harga BBM.
Karena subsidi bahan bakar minyak (BBM) dirasa kian membebani APBN, Wakil Presiden Boediono menyampaikan bahwa pemerintah telah menetapkan Indonesia harus bebas subsidi BBM di tahun 2015. Kebijakan tersebut bisa dilakukan secara per lahan dengan membatasi persediaan BBM bersubdsidi semacam premium. Kedepannya, premium beredar di semua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) akan sesuai dengan harga pasar tanpa subsidi. Bebas bersubsidi juga diartikan, masyarakat Indoensia akan dipaksa konversi dari premium ke pertamax.

Sabtu, 31 Maret 2012

Akibat dari Berbagai Keadaan



Awalnya demonstrasi terkait kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang akan diberlakukan pada 1 April 2012 dilakukan oleh para mahasiswa. Kini demontrasi semakin meluas, jumlahnya semakin banyak, dan pihak yang terlibat dalam demonstrasi dari berbagai unsur. Kalangan buruh, sopir angkot, aktivis LSM, hingga partai oposan semacam PDIP turun ke jalan menolak kenaikan harga BBM. Demonstrasi merupakan luapan protes masyarakat dari suatu keadaan negeri yang merugikan rakyat. Cara tersebut dilakukan karena suara-suara masyarakat tidak pernah didengar pemerintah di ruang publik lain.

Jumat, 30 Maret 2012

Tiada Penjurusan di Manajemen UPI


Judul tulisan ini nampak sangat tidak menarik, tapi setidaknya agak sesuai dengan substansi pembicaraan. Tulisan ini sekadar pandangan dan sedikit solusi terkait kurikulum yang digunakan oleh Program Studi (Prodi) Manajemen UPI. Terus terang, saya tidak pernah belajar kurikulum karena tidak pernah diajarkan teori semacam itu. Saya dididik bukan untuk menjadi pengajar dan ahli kurikulum. Tapi boleh dong sebagai mahasiswa yang pernah bergiat di dunia pers mahasiswa (persma) memberikan pandangan dan sedikit kritik terkait kurikulum. Bukankah insan persma itu harus sedikit tahu tentang semuanya meski bukan pakar? Yang saya mengerti kurikulum di perguruan tinggi itu adalah seperangkat mata kuliah pada bidang keahlian khusus.

PDIP Bersama Demonstran


Massa PDIP bersama para demonstran. 
Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) tinggal dua hari lagi. Jika tak ada aral melintang, harga BBM akan naik pada 1 April 2012. Pro dan kontra pun kini bukan sebatas polemik, tapi sudah saling cecar. Bahkan tindakan yang dilakukan Partai Demokrat (PD) beberapa hari lalu di depan Gedung Sate Bandung sudah berada di luar koridor demokrasi. PD memanfaatkan rakyat kecil yang tidak mengerti apa-apa untuk melakukan propaganda dalam bentuk demonstrasi mendukung kenaikan harga BBM. Ternyata, demonstran yang mendukung kenaikan harga BBM dibayar oleh PD, besarannya mulai dari Rp 50 - Rp 100 ribu.

Kamis, 29 Maret 2012

Akting Dahlan Iskan dan JPG


Kita semua dibuat terpukau oleh tindakan pemilik Jawa Pos Group dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. Bagaimana tidak, di saat pelayanan jalan tol yang semrawut Dahlan langsung menggebrak dengan membanting meja dan menggratiskan pengguna jalan tol kala itu. Simpati rakyat terhadapnya pun makin bertambah. Dia dikenal dengan sosok inspiratif. Puja-puji kepadanya makin bertambah. Dahlan panen apresiasi. Di saat rencana kenaikan harga BBM, Dahlan Iskan tidak sibuk menanggapi meski dia memiliki hak karena posisinya sebagai menteri BUMN. Dia melakukan tindakan sosial dengan cara membagi-bagikan duit kepada masyarakat miskin. Baru-baru ini bersama istrinya Dahlan membagikan beras gratis kepada masyarakat kecil.

Rabu, 28 Maret 2012

Jawa Pos: Pers, Humas atau Corong Pemerintah


Selama seminggu lalu saya tinggal di Depok. Karena kantor yang saya tempati berlangganan harian Jawa Pos, tiap hari saya membaca harian tersebut. Berbeda dengan di Bandung, saya tiap hari membaca harian Kompas yang bermottokan “Amanat Hati Nurani Rakyat”. Meski segmentasi Kompas adalah kalangan menengah atas, tapi memiliki perhatian serius terhadap kalangan menengah ke bawah. Hal ini bisa dilihat dari laporan-laporan berita yang diturunkan Kompas. Dari mulai sosok kehidupan objek berita, keadaan ekonomi rakyat kecil, persoalan pendidikan hingga persoalan kebijakan pemerintah. Semuanya mengarah pada pembelaan masyarakat kecil. Begitu pula opini dan editorialnya.

Bernalar dan Berpikir Logis


Di sebuah kota yang jauh dari negeri Indonesia, yaitu Pisa yang terletak di Italia sana, terdapat seorang ilmuwan yang dihukum oleh otoritas Gereja karena telah meluruskan kesalahan teori Aristoteles (384-322 SM) tentang bumi. Ilmuwan tersebut mengambil kesimpulan bahwa bentuk bumi itu bulat, dan bumilah yang mengelilingi matahari alias heliosentris. Sedangkan teori dari Aristoteles menyimpulkan bumi itu datar, dan mataharilah yang mengelilingi bumi atau disebut dengan geosentris. Gereja sangat yakin terhadap teori Aristoteles. Karena Gereja memiliki kekuasaan, maka teori dari Aristoteles dijadikan hukum, sehingga harus diimani sebagai sebuah kebenaran. Jika tidak mengimaninya apalagi membantah teori tersebut, akan dikenakan hukuman.

Minggu, 25 Maret 2012

BBM dan Negara yang Disesalkan

Rasanya kita sudah lama menghirup udara bebas. Sudah 14 tahun rakyat merasakan kebebasan dari tirani rezim Soeharto. Tetapi sebagian dari mereka merindukan kehadiran sosok pemimpin semacam Soeharto. Kesejahteraan adalah alasan utama kerinduan tersebut. Meskipun merasakan sedikit kesejahteraan, tapi masih jauh dari kelayakan bagi sebuah negeri yang memiliki kekayaan melimpah. Mungkin sebagian besar dari kita bosan atau imun dengan istilah kekayaan negeri yang melimpah, tapi itu adalah kenyataan. Indonesia belum berdaulat atas semua itu, sehingga dengan bangganya ”mengimpor” tenaga-tenaga asing yang dianggap profesional.

Jumat, 23 Maret 2012

BLT: Politik Transaksional Berkedok Bantuan Sosial

Demonstrasi menjelang kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) semakin meluas banyak. Kini bukan mahasiswa saja yang turun ke jalan, ribuan buruh juga turut meramaikan jalanan untuk menolak kenaikan harga BBM yang akan berlaku pada 1 April 2012. Berbagai alasan dikemukakan bagi yang menolak kenaikan tersebut. Bahkan partai koalisi turut menolak kenaikan harga BBM. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) misalnya mengirimkan surat penolakan dan beberapa opsi kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Selasa, 20 Maret 2012

Membela Kaum Menengah Atas


Manusia Indonesia kini sudah irrasional dan tak tahu malu. Kebebasan di Indonesia yang diperoleh setelah tumbangnya Orde Baru justru menjadikan bangsa yang semrawut. Manusia Indonesia itu harus diawasi dan dikendalikan. Karena kebebasan itu, manusia Indonesia kini doyan protes. Protesnya tidak sendirian, tapi bergerombolan, rame-rame. Ada yang puluhan, ratusan, bahkan ribuan.

Masa Depan Dunia Berebut LTJ


Logam Tanah Jarang
Tiga kekuatan ekonomi dunia yaitu Amerika Serikat, Uni Eropa, dan Jepang dibuat repot oleh China. Pasalnya China membatasi ekspor Logam Tanah Jarang (LTJ) sebagai bahan baku untuk pembuatan produk berteknologi canggih dan berkekuatan tinggi. Ketiga negara itu kekurangan bahan pasokan LTJ, mereka sangat membutuhkannya. Sedangkan yang menyediakan bahan baku itu adalah China. Negara tirai bambu ini mendominasi pasokan LTJ sampai 95 persen. Amerika adalah negara pertama yang mulai kelimpungan dengan kebijakan pembatasan ekspor LTJ.

Minggu, 18 Maret 2012

Apakah China Punya Musuh?


China menghasilkan banyak produk. Jika ingin meguasai pasar dunia, dengan melakukan ekspor adalah caranya. Bahkan ekspor menjadi tujuan utama China. Produk dengan berbagai jenis masuk ke berbagai negara. Dengan ekspor pertumbuhannya begitu cepat. Dalam bidang elektronik misalnya, kontribusinya terhadap produksi komputer dunia meningkat dari 4% tahun 1996 menjadi 21 % tahun 2000. begitu pula dengan komoditas lainnya.

China Tak Peduli Ideologi

Naga Komunis China
Republik Rakyat China (RRC), negara yang berada di bawah kekuatan Partai Komunis China (PKC) ini sudah lama mengaung. Awal terbentuknya negara tirai bambu tahun 1949 ini dianggap sebagai negara miskin, terbelakang, tertinggal, dan tak berpendidikan. Tetapi dimusuhi oleh banyak negara maju karena menutup diri dari Barat. Perbedaan ideologi yang membuat China tak mau berurusan dengan negara Barat yang kapitalistik.

Jumat, 16 Maret 2012

Program Ekonomi Tan Malaka 1


Tan Malaka (kiri).
Tahun 1925, Tan Malaka telah menuangkan pemikiran tentang sebuah negara yang bernama Indonesia menuju kemerdekaan. Pemikirannya ia tuangkan ke dalam bentuk brosur. Kini tulisan tersebut sudah bisa dibaca dalam bentuk buku. Tak hanya strategi dan taktik yang ia susun, tapi program-program yang mesti dijalankan oleh Republik Indonesia ia sebutkan. Jernih, rapi dan orisinal. Asli Indonesia isi programnya.

Saat itu, belum ada tokoh yang sejernih dan seorisinal pemikiran dari Tan Malaka. Meskipun Budi Utomo sebagai organisasi yang pertama kali berdiri (1908), tapi belum mampu menyusun program menuju kemerdekaan. Bahkan Partai Komunis Indonesia (PKI) yang pernah dimasuki Tan tak terdapat program semacam itu. Organisasi lain seperti Indische Partij dan Serikat Islam pun tak punya program semacam Tan Malaka. Mereka hanya berjuang untuk merdeka, tapi belum menyusun program untuk dijalankan setelah merdeka.

Tan Malaka di tahun tersebut berusia 28 tahun. Usia dengan jiwa muda yang terus bergelora. Adapun tokoh Soekarno kala itu usianya masih 24 tahun. Kemungkinan dia baru lulus kuliah di Technische Hoge School Bandung. Atau mungkin saja tengah menyelesaikan tugas akhirnya. Soekarno masih sibuk dengan diskusi, bergaul dengan para pelajar, dan masih banyak belajar tentang negara. Sutan Sjahrir, masih dianggap anak remaja oleh Tan Malaka. Bagi Tan, Sjahrir anak baru kemarin sore, tapi belagu. Usianya baru 16 tahun yang dikemudian hari menjadi tokoh Sosialis Demokrasi (Sosdem). Ideologi yang dipandang Tan sebagai budak-budak kapitalis.

Masyarakat Kredensial


Apa yang terjadi jika suatu organisasi usaha mengeluarkan produk banyak tapi tak diimbangi dengan permintaan? Apa pula jadinya jika di pasar kelebihan produk, apakah produk tersebut masih memiliki harga? Bagi pengusaha yang berpengalaman, tentu sudah mengukur berapa banyak yang harus diproduksi sesuai dengan permintaan pasar. Tetapi bagi pengusaha pemula, dia hanya bisa menduga-duga. Meski begitu, dia akan mempertimbangkannya dengan riset pasar.

Dewasa ini, hampir semua lembaga non-profit termasuk pendidikan telah menggunakan sistem, logika dan filosofi korporat. Tengok saja di LPTK terdapat jurusan manajemen pendidikan. Kurikulumnya disusun yang mengacu pada manajemen bisnis. Para dosen mengajarkan pelajaran yang hampir sama dengan pelajaran di manajemen bisnis.

Perguruan tinggi (PT) terutama kini tangah berlomba-lomba menarik para pelanggan. Mereka menyediakan berbagai fasilitas pendukung sebagai daya tariknya. Tak lupa pula dengan jor-jorannya memasang iklan. Berbagai media dengan harga yang beragam dimanfaatkan sebagai media persuasi. Tujuannya supaya penonton atau pembaca mengenal program studi yang ditawarkan PT.

Amerika Keluhkan China


Hubungan dagang antara Amerika Serikat (AS) dengan China semakin kurang baik. Beberapa persoalan dagang antara kedua negara tersebut bisa mengakibatkan perang dagang. Gejala-gejala menuju ke sana sudah nampak. Defisit perdagangan yang diderita AS saat ini totalnya US$ 700 miliar. Tahun 2011 defisit perdagangan AS atas China sebesar US$ 295 miliar. Adapun nilai impornya dari China sebesar US$ 399,3 miliar. AS menyalahkan China atas defisit yang dideritanya. Rencananya AS akan memberlakukan bea impor baru atas produk dari China. Tentu saja membuat China kesal mendengar keluhan AS.

Di sela-sela sidang parlemen pada 7 Maret 2012, Menteri Perdagangan China Chen Deming merasa heran dengan sikap AS. Negara arogan ini sering kali mengeluh atas kerugian yang dideritanya, China dikambinghitamkan atas semuanya. Padahal Chen Deming sudah menegaskan, bahwa China telah mengikuti aturan Organisasi Perdagangan Dunia. China tak hanya mengurusi dan mesti berhubungan dengan AS. Semua permintaan AS juga tak mesti harus dituruti China.

Bangsa yang Imun


Pertama kali saya mendapatkan kata imun saat menjadi pegiat pers mahasiswa. Bersama rekan saya, seringkali bertukar pikiran persoalan organisasi dan topik terhangat. Saat itulah rekan saya menggunakan istilah imun yang merujuk pada kondisi manusia (individu atau masyarakat) yang terbiasa dengan tindakan tertentu, terutama tindakan menyimpang atau menunjukkan sikap yang buruk dan tidak baik. Karena sudah terbiasa dengan tindakan dan sikap seperti itu, sehingga dianggap biasa, galib, umum dan menjadi suatu kewajaran.

Jika membuka Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) pasti ditemukan arti kata imun, yang artinya kebal terhadap suatu penyakit. Secara harfiah, imun artinya kebal. Imunitas artinya kekebalan. “Kepada para ibu yang memiliki balita disarankan pergi ke puskesmas agar balitanya diberikan imunisasi.” Imbuhan dengan akhiran –isasi tersebut memiliki makna proses. Maksudnya puskesmas akan memberikan obat pengebalan terhadap suatu penyakit. Imunisasi dalam berbagai bentuk yang diberikan kepada balita akan bekerja dalam tubuhnya karena berproses.

Kamis, 15 Maret 2012

AS Kini Takut kepada China


sumber: http://www.jakartapress.com

Mitt Romney, seorang calon Presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik sekaligus bekas gubernur Massachussetts (negara bagian AS) 2003-2007 ini menuduh China telah mematikan industri AS. Celotehan Mitt Romney tersebut diutarakan saat berkampanye di hadapan rakyat AS. Lucu, geli, dan nyeleneh orang Amerika satu ini. Apakah dia tidak mengerti bagaimana Amerika bisa meraup banyak keuntungan dari perusahaan Amerika yang ada di China? Dengan masuknya investor China ke Amerika juga lapangan kerja tercipta, kaum buruh Amerika bisa terselamatkan. Itu bukan saya yang berbicara, tapi pengakuan dari International Longshoremen’s Association (ILA).

Tak hanya itu, Romney mengejek China sebagai perampok hak kekayaan intelektual Amerika. Bukan kali pertama China dituding pembajak hak intelektual oleh AS. Kantor Perwakilan Dagang AS merilis daftar pembajakan hak intelektual AS, China bersama Rusia masuk dalam daftar tersebut. Bahkan China katanya menempati urutan nomor wahid.

Selasa, 13 Maret 2012

Ribut Soal Jabatan Orang Asing di Perusahaan


Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Indonesia Muhaimin Iskandar (http://m.mediaindonesia.com).
Tanggal 25 Maret 2003, pemerintah mengeluarkan Undang-undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. Bukan tanpa sebab. Banyaknya persoalan terhadap nasib buruh menjadi perhatian khusus untuk diberikan perlindungan hukum. UU tersebut hadir salah satunya untuk hal itu. UU ketenagakerjaan tak hanya mengatur buruh atau tenaga kerja Indonesia saja, tenaga kerja asing juga diatur dalam UU ini. Buka saja lembarannya pada Bab VIII tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing.

Dalam Bab tersebut terdapat ketentuan, juga larangan. Pasal 46 menyebutkan “Tenaga kerja asing dilarang menduduki jabatan yang mengurusi personalia dan/atau jabatan-jabatan tertentu.” Yang dimaksud jabatan tertentu akan diatur dalam Keputusan Menteri selanjutnya. Tanggal 29 Februari 2012 Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Indonesia Muhaimin Iskandar menandatangani keputusan yang menjelaskan larangan jabatan yang diduduki orang asing.

Rame-rame Bicara Kenaikan BBM


BBM. Kata yang singkat tapi familiar itu kini menjadi bahan perbincangan utama media dan masyarakat. Rencana finalnya, pemerintahan SBY akan menaikan BBM bersubsidi sebesar Rp 1.500 per liter pada 1 April 2012. Ada yang mendukung dengan alasan penyelamatan APBN, tak sedikit juga yang menolaknya. Para politisi lawan politik SBY contohnya mengkritisi kebijakan tersebut. Media massa seperti Tempo dan beberapa pengamat politik menyebut politisi itu hanya mencari popularitas sebagai bentuk pencitraan mereka. Hal ini karena tahun 2014 akan digelar pemilu. Tentu saja sedari sekarang para politisi sudah mulai ambil ancang-ancang supaya dianggap pro-rakyat. Tema BBM menjadi komoditas politik mereka. Kesempatan dalam kesempitan.

Jadi teringat bobodaran Sunda dari acara Cangehgar saat menyebut, mendengar dan membaca berita BBM. Ceritanya tokoh yang bernama si Udin, seorang anak yang masih duduk di SD bertanya kepada bapaknya. ”Pak, ai BBM teh sato naon? (Pak, BBM tuh jenis hewan apa?)” tanya si Udin. Bapaknya dengan nada heran balik bertanya, “Naha BBM disebut sato? (Kenapa BBM disebut hewan?)” Si Udin pun menjelaskan dengan singkat, “Eta gening bisa naek BBM teh? (Itu ko bisa naik BBM?)” Cangehgar pun ditutup dengan gelak tawa pendengar.

Minggu, 11 Maret 2012

Mengutuk Pendidikan Model “Internasional”

Pemimpin Partai Komunis China serta Presiden Republik Rakyat China Deng Xiaoping meneruskan estafet kepemimpinan Mao Zedong. Tokoh satu ini memberikan inspirasi terhadap tokoh-tokoh dunia. Termasuk para pejabat dan politisi Indonesia dewasa ini mengaku terinspirasi dengannya meski tak melakukan apa yang telah dilakukan Deng Xiaoping. Di tangan Deng Xiaoping, negara komunis tersebut bisa lari dari ketertinggalan.

Bahkan, saat ini kemajuan ekonomi Amerika Serikat tersalip. Tengok pula hutang Amerika kepada China. Produk-produk China pun membanjiri negeri Paman Sam. Anggaran militernya juga melebihi Amerika dan negara maju lainnya. Tahun ini saja anggaran militernya naik 11,2% hampir US$100 miliar atau setara dengan Rp 908,4 triliun, meski menuai banyak komentar negatif dari negera-negara maju. Terutama Jepang sebagai negara tetangganya dan negara yang pernah menduduki China. Padahal biasanya China menganggarkan US$740 miliar setiap tahun untuk pertahanan. Kemajuannya pula berkat edukasi yang ditanamkan pemimpin China terhadap rakyatnya.

Persoalan Guru dan Peranan Eks-IKIP

Tahun 1998 pemerintah mengeluarkan peraturan yang ditujukan kepada Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) untuk melakukan konversi atau perubahan dari institut menjadi universitas. Alasannya, lulusan IKIP sedikit yang menjadi guru, ditambah lagi lulusan IKIP dipertanyakan kualitasnya. Selain itu, keberadaan IKIP sebagai penghasil guru dianggap menambah beban negara.

Betapa tidak, orientasi lulusannya adalah ingin menjadi guru PNS. Sedangkan kuota penerimaan guru PNS jauh dari kebutuhan, sehingga yang tidak diterima akan mencari pekerjaan di luar keguruan dari pada harus menjadi guru honorer. Saat itu Menteri Pendayagunaan Aparatur Negera era Orde Baru T.B. Silalahi mengeluarkan kebijakan untuk tidak menambah jumlah PNS.

Sabtu, 10 Maret 2012

The Second Human


The second human atau manusia kedua. Istilah itu juga bisa diartikan menjadi manusia kelas dua. Tetapi saya lebih menyukai the second human diartikan sebagai manusia kedua. Maksud dari the second human tersebut adalah manusia dalam keberadaannya di dunia. Jika ada manusia kedua, berarti ada manusia pertama. Meskipun terdapat manusia pertama dan kedua, tapi tidak ada manusia ketiga atau keempat dan seterusnya. Tuhan hanya menciptakan dua jenis manusia, yaitu laki-laki dan perempuan.

Adapun jenis waria (wanita pria) tergantung kebutuhan dari dominasi jiwa yang dimilikinya. Tetapi bagi saya jenis waria disejajarkan dengan manusia berkebutuhan khusus karena dia memiliki kebutuhan khusus terkait dengan biologis dan jiwanya. Terkait dengan jenis manusia ini, dia akan condong terhadap kebutuhannya. Jika dia memiliki kebutuhan sama dengan laki-laki, maka dia masuk dalam manusia pertama. Tetapi jika dia memiliki kebutuhan khusus dengan perempuan, maka dia masuk dalam manusia kedua. Dalam wacana ini, istilah laki-laki dan perempuan akan masuk ke dalam pembahasan gender dan sex.